Koranjurnal.co.id, Jakarta – Pameran teknologi komputer, gadget, dan telekomunikasi kembali digelar oleh BRI Indocomtech di Jakarta Covention Center, Senayan, Jakarta, 1-5 November 2017.
Berbagai produk unggulan disuguhkan untuk memenuhi kebutuhan teknologi dalam menunjang gaya hidup masyarakat masa kini, seperti yang ditampilkan salah satu perusahaan terkemuka ECS melalui produk piranti komputer terbarunya, Mini PC LIVA ZE.
ECS sebagai perusahaan yang bergerak dalam penyedia teknologi piranti komputer, dalam pameran bergengsi kali ini mengusung produk mini PC-nya yang memiliki kelebihan/keunggulan bagi para pengguna komputer. Salah satu keunggulan produk mini PC LIVA ZE yakni memiliki wattnya yang rendah dan bentuknya yang simpel dan dinamis.
“Sekarang dengan adanya perkembangan jaman dan teknologi PC juga semakin berkembang, sekarang kita jual mini PC. Bentuknya kecil cuma sebesar telapak tangan orang dewasa. Dan ini hampir sama fungsinya dengan PC biasa,” ujar Wieke Widianty, Area Manager PT ECS Raya Indonesia kepada wartawan di booth Toko Virtual ECS dalam Pameran BRI Indocomtech 2017.
Dari pantauan rekan tim media di lokasi, pameran Indocomtech tahun ini banyak dikunjungi kalangan generasi muda. Sedikitnya tidak kurang dari 2 ribu pengunjung pameran, memadati ruang-ruang atau booth dari peserta pameran (exhibitor) ini.
Wieke mengatakan, ECS memiliki berbagai produk mini PC yang telah dipasarkan sebelumnya. Produk mini PC LIVA ZE sangat cocok untuk generasi muda saat ini yang lebih tampil praktis, smart dan modern (berkelas).
“Sekarang ini sudah ada beberapa generasi dari LIVA. Dari pertama LIVA diluncurkan ada LIVA X, Z, Z Plus, One, dan saat ini LIVA XE, ZE yang kita tampilkan di event pameran BRI Indocomtech,” ungkapnya.
“Perbedaan dengan keluaran sebelumnya yaitu ukurannya yang lebih kecil dan bisa mengerjakan hal lebih dari sekedar pekerjaan admin. Dan kalau yang ini (ZE) ukurannya lebih kecil dengan performanya lebih tinggi,” paparnya.
Selain memiliki 2 Line, produk besutan dari asal Taiwan ini juga menggunakan USB paling baru yaitu 3.1. “Jadi cepat banget kalau buat ngecas handphone,” kata Wieke.
Menurutnya, produk yang baru saja diluncurkan pada bulan Juni 2017 lalu, diperuntukkan bagi semua segmen.
“Produk ini memang semua bisa pakai, baik untuk sekolahan, kantor, buat games, cuma kalau ini (LIVA ZE) lebih menyasar pasar yang seperti untuk industri perkantoran, pergudangan. Kadang kan mereka perlu LAN nya, infranetnya, dan RAM-nya,” imbuhnya.
Berikut ini spesifikasi LIVA ZE;
– CPU; Intel Apollo Lake SoC
– Memory; 2x SO-DIMM DDR3L
– Storage; eMMC 32 GB/64 GB 1x M.2 for SSD dan 1x SATA 2.5 HDD
– Wireless; 1x Wireless Combo Card
(Wi-Fi 802.11ac dan Bluetooth 4.2)
– Video Output, HDMI / mDP
– Audio; 1x Combo Jack dan 1x Digital Mic
– I/O; 3x USB3.1 Gen 1 Port, 1x USB 3.0 Type-C Port, 1x DC-in, 4x Com Port (RS232), 2x Gigabit LAN
– Dimension; 117 x 128 x 51mm
– OS Support; Windows 10 / Linux
– Power Supply; Input : AC 100-240 V, Output : DC 19V / 3.42A
Harga mini PC LIVA ZE dibandrol 2,6 juta rupiah (Bear Bond saja tanpa Hardisk dan Memori).
Sementara itu, Wahyu, salah satu teknisi ECS mengatakan, selain wattnya rendah, keunggulan LIVA ZE ini adalah ukuran kipas hanya sekecil kaleng soda.
“Wattnya rendah, sehingga mengurangi beban listrik bagi mereka (hemat listrik). Kipasnya bukan dari kaleng, jadi aman. Produk tipe ZE ini bisa di up grade untuk hardisk dan memorinya,” jelas Wahyu.
Ditempat sama, Wieke berharap pada pameran BRI Indocomtech 2017 ini, masyarakat khususnya para pengguna komputer (PC) dapat mengetahui keunggulan teknologi perangkat komputer saat ini, dan diharapkan produk LIVA dapat menjadi solusi dalam memenuhi kebutuhan perangkat komputer masa kini, yang simpel dan praktis.
Untuk outlet, ECS telah memiliki puluhan outlet yang tersebar di beberapa wilayah. Sedangkan untuk garansi produk LIVA yakni selama 1 (satu) tahun.
“Kita selama ini lebih muncul di online. Dan sekarang ini (dalam pameran) di Indocomtech kita mau masyarakat dan user-user (pengguna) yang butuh PC kecil, kita mempersilahkan mereka untuk mencoba langsung. Jadi kali ini kalau mau mencoba, mau sentuh atau mau lihat keunggulan produk ini, ayo silahkan ke booth kami,” pungkas Wieke.
Pewarta : Anton