Pushidros TNI AL Dukung Pemprov Jawa Tengah Kembangkan Sektor Kelautan

0

Koran Jurnal, Jakarta – Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Pushidrosal) siap mendukung Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) dalam mengembangkan sektor kelautan.

Hal itu disampaikan Komandan Pushidrosal (Danpushidrosal) Laksamana Madya TNI Nurhidayat, saat mengadakan kunjungan kerja ke Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, di kantor Gubernur, Jalan Pahlawan, Semarang, Rabu (3/8/2022).

Dalam kunjungan tersebut Danpushidrosal menyampaikan secara umum tentang Pushidrosal Sebagai Kantor Hidrografi yang memiliki kewenangan dan legalitas tunggal di bidang hidrografi dalam menyiapkan dan menyediakan data dan informasi Hidro-oseanografi berupa peta laut (peta kertas maupun peta navigasi elektronik) dan buku-buku nautika, baik untuk kepentingan umum maupun militer.

Ditambahkannya, Pushidrosal saat ini, dengan menggunakan KRI Spica-934 tengah melakukan operasi Survei dan Pemetaan hidro-oseanografi di Perairan Laut Jawa segmen 10 yang meliputi wilayah perairan di Jawa Tengah, seperti perairan Tegal, Batang, Kendal, hingga Semarang.

Dari Survei yang dilaksanakan selama lebih kurang 50 hari tersebut, Danpushidrosal menyampaikan bahwa di perairan Batang, dari survei terakhir yang dilakukan oleh Belanda pada tahun 1900-an telah terjadi pendangkalan yang signifikan. Data-data yang dikumpulkan dalam survei akan digunakan dalam updating peta Laut Indonesia maupun untuk kepentingan pembangunan nasional.

Sementara itu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengapresiasi kinerja Pushidrosal atas kegiatan survei yang dilakukan di perairan Jawa Tengah. Ia juga menyambut baik survei yang dilakukan Pushidrosal di wilayah perairan Jawa Tengah, karena menurutnya data yang rinci soal kondisi laut itu bisa memudahkan perencanaan pembangunan di wilayahnya.(disp)