Tim Kampanye Nasional Jokowi-KH Ma’ruf Amin Lantik Gita Bhinneka Choir

0

Koranjurnal.co.id, Jakarta – Ketua Direktorat Relawan Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-KH Ma’ruf Amin, KH.Maman Immanulhaq melantik Gita Bhinneka Choir, bertempat di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu malam (06/10/2018).

Pelantikan diawali dengan pembacaan naskah pernyataan sikap oleh KH Maman Immanulhaq dan seraya diikuti seluruh anggota dan pengurus Gita Bhinneka Choir.

Pernyataan sikap tersebut sekaligus sebagai bentuk deklarasi dukungan kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Jokowi-KH Ma’ruf Amin.

Gita Bhinneka Choir dalam deklarasinya menyatakan bersedia untuk mengikuti berbagai program kampanye dari Tim Kampanye Nasional Jokowi-KH Ma’ruf Amin. Mereka juga bersedia memenangkan paslon Jokowi-KH Ma’ruf Amin untuk menjadi presiden dan wakil presiden RI periode 2019-2024 pada Pilpres 2019 mendatang.

Berikut naskah pelantikan dan pernyataan deklarasi dukungan dari Gita Bhinneka Choir antara lain, “Akan menjalankan kewajiban kami sebagai pengurus paduan suara Gita Bhinneka Choir sesuai dengan struktur dan tugas yang telah diamanatkan kepada kami. Kami akan berusaha semaksimal mungkin menjalankan program kerja Gita Bhinneka Choir. Kami akan senantiasa mengutamakan rasa kekeluargaan, kebersamaan dengan seluruh anggota pengurus paduan suara Gita Bhinneka Choir dan Kami akan bersikap jujur, amanah, disiplin dan tanggung jawab serta iklas dalam melaksanakan tugas sebagai pengurus Gita Bhinneka Choir. Kami akan mematuhi AD/ART Gita Bhinneka Choir. Bila kami melanggar atau menyimpang dari apa yang kami iklarkan maka kami bersedia menerima sanksi”.

Acara pelantikan dilanjutkan dengan penampilan paduan suara Gita Bhinneka Choir. Dengan menyanyikan lagu pertama Bengawan Solo, tampak seluruh paduan suara mengeluarkan kemampuan dalam bernyanyi dengan irama yang indah.

Dari pantauan pewarta di lokasi, deklarasi dihadiri oleh para pengurus TKN dan sejumlah partisipan pendukung Jokowi-KH Ma’ruf Amin.

“Harapannya Gita Bhinneka Choir ini bisa mentransformasi program di daerah dan propinsi-propinsi lain di Indonesia. Jadi bukan hanya bernyanyi saja tapi juga harus bisa mampu menyatukan rakyat Indonesia,” lugas Dona Yurike Sidabutar, Ketua Gita Bhinneka Choir.(ton)